www.babadnews.com
Otonomi | Pekanbaru | Rohil | Opini | Indeks
Akhirnya Raffi Ahmad, Gus Miftah hingga Zita Anjani Dilantik Prabowo, Ada 7 Utusan Khusus Presiden dengan Tugas Berikut
Selasa, 22 Oktober 2024 - 15:43:58 WIB
TERKAIT:
   
 

JAKARTA (BabadNews) - Teka teki Raffi Ahmad dan Gus Miftah yang sempat dipanggil Prabowo Subianto ke kediamannya jelang terpilihnya barisan Menteri Kabinet Merah Putih, dan belum kunjung diketahui posisinya. Akhirnya terjawab.

Setelah Presiden Prabowo Subianto resmi melantik aktris Raffi Ahmad dan Miftah Maulana Habiburrahman alias Gus Miftah sebagai Utusan Presiden di Istana Negara, Jakarta, Selasa (22/10/2024).

Pelantikan itu berdasarkan Keputusan Presiden 76M/2024 tentang Pengangkatan Utusan Khusus Presiden.

Selain Raffi Ahmad dan Gus Miftah, Presiden Prabowo juga turut melantik Plt Ketua Umum Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Muhammad Mardiono, Ketua Umum Partai Garuda Ahmad Ridha Sabana, Prof Mari Elka Pangestu, dan politikus PAN Zita Anjani.

Pelantikan itu ditandai pengucapan sumpah jabatan yang dipimpin Presiden Prabowo Subianto yang kemudian diikuti mereka yang dilantik.

"Demi Allah saya bersumpah, bahwa saya akan setia kepada Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945 serta akan menjalankan segala peraturan perundang-undangan dengan selurus-lurusnya demi darma bakti saya kepada bangsa dan negara," demikian petikan sumpah yang dibacakan Prabowo diikuti oleh mereka.

Berikut adalah daftar utusan khusus presiden yang dilantik:

1. Muhammad Mardiono sebagai Utusan Khusus Presiden Bidang Ketahanan Pangan

2. Setiawan Ichlas sebagai Utusan Khusus Presiden Bidang Ekonomi dan Perbankan

3. Miftah Maulana Habiburrahman alias Gus Miftah sebagai Utusan Khusus Presiden Bidang Kerukunan Beragama dan Pembinaan Sarana Keagamaan

4. Raffi Farid Ahmad sebagai Utusan Khusus Presiden Bidang Pembinaan Generasi Muda dan Pekerja Seni

5. Ahmad Ridha Sabana sebagai Utusan Khusus Presiden Bidang Usaha Mikro, Kecil dan Menengah, Ekonomi Kreatif dan Digital

6. Prof. Mari Elka Pangestu sebagai Utusan Khusus Presiden Bidang Perdagangan

7. Zita Anjani sebagai Utusan Khusus Presiden Bidang Pariwisata

Sumber: Riaupos.com




 
Berita Lainnya :
  • Atasi Banjir Kota Pekanbaru, Abdul Wahid Rencana Terapkan Konsep Sponge City
  • Pendidikan Budaya dan Lingkungan Mandek, Abdul Wahid Tawarkan Solusi
  • Penerima Manfaat Santunan Kematian dari Pemko Pekanbaru Tahun Ini Sudah 860 Ahli Waris
  • Akhirnya Raffi Ahmad, Gus Miftah hingga Zita Anjani Dilantik Prabowo, Ada 7 Utusan Khusus Presiden dengan Tugas Berikut
  • Masyarakat Nias di Minas Kumpulkan Donasi Bantu Dr Afni Jadi Bupati, Suasana Jadi Haru
  •  
    Komentar Anda :

     
     
     
     
    TERPOPULER
    1 Serikat Pekerja Indonesia Laporkan Dugaan Mal-administrasi Pegawai Disnaker Provinsi Riau ke Omdusme
    2 Bertemu Ketua KNPI Pekanbaru 2011-2014, M Yasir Peroleh Banyak Pelajaran BerKNPI
    3 Dilantik Ade Fitra, M Yasir Sah Jabat Ketua PK KNPI Binawidya 2021-2024
    4 Kades Tarai BangunĀ Andra Maistar Lantik Ketua RT dan RW Serentak
    5 Kejagung Periksa Pejabat KLHK, Dugaan Korupsi Oleh Pengelolaan Lahan Hutan di Inhu
    6 Bukit Raya Raih Penghargaan Sebagai Kecamatan Terinovatif 1 Tahun 2020
    7 Perbaikan Jalan di Kuansing Terus Digesa, Alat Berat Dikerahkan
    8 Tim Basket Putri SMA 1 Kampar Berhasil Melaju ke Babak Kedua, Usai Kalahkan SMA 1 Tandun
    9 Camat Sukajadi Rahma Ningsih Apresiasi Donor Darah Kedung Sari
    10 Ayat Cahyadi : Rencana Belajar Tatap Muka Tunggu Arahan Kemendikbud
     
    Otonomi | Pekanbaru | Rohil | Opini | Indeks
    Redaksi Disclaimer Pedoman Tentang Kami Info Iklan
    © 2020-2023 PT. BBMRiau Indo Pers