www.babadnews.com
Otonomi | Pekanbaru | Rohil | Opini | Indeks
Walikota di Meksiko Tewas dengan Kepala Terpenggal, Belum Seminggu Menjabat
Selasa, 08 Oktober 2024 - 08:33:20 WIB
TERKAIT:
   
 

(BabadNews) - Walikota di negara bagian Guerrero di Meksiko, tewas pada hari Minggu (6/10/2024) kurang dari seminggu setelah ia menjabat.

Dilaporkan, ia dibunuh dengan sadis, dengan kepala dipenggal.

Gubernur negara bagian tersebut mengonfirmasi, bahwa Alejandro Arcos terbunuh hanya enam hari setelah ia menjabat sebagai wali kota Chilpancingo, sebuah kota berpenduduk sekitar 280.000 orang di barat daya Meksiko.

"Kehilangannya menjadi duka bagi seluruh masyarakat Guerrero dan membuat kami marah," kata Gubernur Guerrero Evelyn Salgado di media sosial.

Kantor kejaksaan negara bagian Guerrero mengatakan sedang menyelidiki pembunuhannya.

Konfirmasi resmi ini muncul setelah beredar foto-foto di aplikasi perpesanan WhatsApp yang memperlihatkan kepala terpenggal di atas truk pikap, yang tampaknya adalah kepala Arcos. Reuters tidak dapat memverifikasi keaslian foto-foto tersebut secara independen.

Kematian Arcos terjadi hanya tiga hari setelah sekretaris pemerintahan kota tersebut Francisco Tapia, ditembak mati.

"Mereka adalah pejabat muda dan jujur yang menginginkan kemajuan bagi komunitas mereka," tulis Senator Alejandro Moreno di media sosial.

Moreno, yang merupakan ketua partai politik PRI Meksiko, meminta kantor kejaksaan federal untuk memimpin penyelidikan atas pembunuhan Arcos dan Tapia. Karena menurutnya, situasi di Guerrero tidak dapat dikendalikan.

Guerrero menjadi salah satu negara bagian paling mematikan bagi calon pejabat publik dan pejabat terpilih, serta bagi jurnalis. Setidaknya enam kandidat pejabat publik tewas di negara bagian itu menjelang pemilihan umum Meksiko tanggal 2 Juni.

Unggahan terakhir Arcos di media sosial menunjukkan bahwa dalam beberapa hari terakhir, ia tengah mengawasi upaya bantuan bencana menyusul dampak Badai John bulan lalu.

Badai tersebut telah menyebabkan banjir parah di resor Pantai Acapulco dan kota-kota sekitarnya.

Sumber: Cakaplah.com




 
Berita Lainnya :
  • Kampanye di Bukit Batu Bengkalis, Abdul Wahid Komit Membuat Jembatan Pakning Bengkalis
  • Jangan Jelekkan Paslon Lain di Pilkada 2024, Polda Riau Terus Intai Para Pelaku Black Campaign
  • Sejumlah Produk Jamu Bermerek Tawon Klanceng Disita BBPOM Pekanbaru
  • Rp1,4 T BKK Desa Sudah Disalurkan
  • 4.737 Pelamar CPNS Kampar Akan Ikuti CAT SKD, Diharapkan Hadir Satu Setengah Jam Sebelum Ujian
  •  
    Komentar Anda :

     
     
     
     
    TERPOPULER
    1 Serikat Pekerja Indonesia Laporkan Dugaan Mal-administrasi Pegawai Disnaker Provinsi Riau ke Omdusme
    2 Bertemu Ketua KNPI Pekanbaru 2011-2014, M Yasir Peroleh Banyak Pelajaran BerKNPI
    3 Dilantik Ade Fitra, M Yasir Sah Jabat Ketua PK KNPI Binawidya 2021-2024
    4 Kades Tarai BangunĀ Andra Maistar Lantik Ketua RT dan RW Serentak
    5 Kejagung Periksa Pejabat KLHK, Dugaan Korupsi Oleh Pengelolaan Lahan Hutan di Inhu
    6 Bukit Raya Raih Penghargaan Sebagai Kecamatan Terinovatif 1 Tahun 2020
    7 Perbaikan Jalan di Kuansing Terus Digesa, Alat Berat Dikerahkan
    8 Tim Basket Putri SMA 1 Kampar Berhasil Melaju ke Babak Kedua, Usai Kalahkan SMA 1 Tandun
    9 Camat Sukajadi Rahma Ningsih Apresiasi Donor Darah Kedung Sari
    10 Ayat Cahyadi : Rencana Belajar Tatap Muka Tunggu Arahan Kemendikbud
     
    Otonomi | Pekanbaru | Rohil | Opini | Indeks
    Redaksi Disclaimer Pedoman Tentang Kami Info Iklan
    © 2020-2023 PT. BBMRiau Indo Pers