www.babadnews.com
Otonomi | Pekanbaru | Rohil | Opini | Indeks
Konflik Timur Tengah Memanas, Harga Minyak Dunia Meroket
Sabtu, 05 Oktober 2024 - 15:00:03 WIB
TERKAIT:
   
 

(BabadNews)  - Konflik di wilayah Timur Tengah masih terus berlanjut hingga saat ini. Kondisi ini berdampak pada harga minyak dunia yang semakin melonjak.

Dikutip dari KUMPARAN, Jumat, 4 Oktober 2024, harga minyak mentah Brent berjangka ditutup naik USD 3,72 atau 5,03 persen menjadi USD 77,62 per barel. Minyak mentah West Texas Intermediate (WTI) AS ditutup naik USD 3,61 atau 5,15 persen menjadi USD 73,71 per barel.

Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) terus memantau perkembangan harga minyak dunia saat ini, terlebih dengan kian memanasnya konflik di timur tengah.

Kepala Biro Komunikasi, Layanan Informasi Publik, dan Kerja Sama (KLIK) Kementerian ESDM Agus Cahyono Adi mengatakan harga minyak dunia telah bergejolak sudah cukup panjang.

"Harga minyak bergejolak itu kan gak hari-hari ini. Sudah cukup panjang ya. Harga minyak itu sangat sensitif terhadap geopolitik," kata Agus.

"Gak sekadar kayak komoditas biasa itu hanya terkait supply demand," imbuhnya.

Agus berpendapat, meski Harga minyak berpotensi naik, namun belum terjadi kelangkaan pasokan minyak.

"Tapi kalau minyak itu belum terjadi shorted aja Isu aja udah menjadi mengkhawatirkan akan kurang pasok. Jadi ya gimana ya, perilakunya seperti itu," kata Agus.

Agus menambahkan, saat ini Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Bahlil Lahadalia sedang mengkaji penyaluran BBM subsidi agar lebih tepat sasaran.

"Pak menteri juga udah jelas menyampaikan bahwa ini sedang melakukan kajian agar benar-benar BBM yang bersubsidi itu tepat sasaran," kata Agus.

Sumber: Riauonline.com




 
Berita Lainnya :
  • Pemkab Bengkalis Pastikan Penyaluran Sembako KBS di Mandau Tepat Sasaran
  • Puluhan Pelajar Terjaring Razia Satpol PP, DPRD Pekanbaru Minta Sekolah dan Orang Tua Lebih Tegas
  • PT. Hamka Maju Karya Jadikan “Jumat Berkah” sebagai Pilar TJSL dan Investasi Sosial Berkelanjutan
  • PSPS Pekanbaru Jaga Tren Positif, Bidik Kemenangan di Kandang Adhyaksa
  • OIKN Bantah IKN Jadi “Kota Hantu”: Pembangunan Terarah, Investasi Terus Masuk
  •  
    Komentar Anda :

     
     
     
     
    TERPOPULER
    1 Serikat Pekerja Indonesia Laporkan Dugaan Mal-administrasi Pegawai Disnaker Provinsi Riau ke Omdusme
    2 Bertemu Ketua KNPI Pekanbaru 2011-2014, M Yasir Peroleh Banyak Pelajaran BerKNPI
    3 Dilantik Ade Fitra, M Yasir Sah Jabat Ketua PK KNPI Binawidya 2021-2024
    4 Kades Tarai Bangun Andra Maistar Lantik Ketua RT dan RW Serentak
    5 Kejagung Periksa Pejabat KLHK, Dugaan Korupsi Oleh Pengelolaan Lahan Hutan di Inhu
    6 Bukit Raya Raih Penghargaan Sebagai Kecamatan Terinovatif 1 Tahun 2020
    7 Tim Basket Putri SMA 1 Kampar Berhasil Melaju ke Babak Kedua, Usai Kalahkan SMA 1 Tandun
    8 Perbaikan Jalan di Kuansing Terus Digesa, Alat Berat Dikerahkan
    9 Hari Ini PLTA Koto Panjang Riau Akan Buka 3 Pintu Waduk Sekaligus
    10 Dibela PEKAT IB, Bupati Ahmad Yuzar Dinilai Tak Cacat Hukum, Sekda Justru Langgar Kode Etik ASN
     
    Otonomi | Pekanbaru | Rohil | Opini | Indeks
    Redaksi Disclaimer Pedoman Tentang Kami Info Iklan
    © 2020-2023 PT. BBMRiau Indo Pers