www.babadnews.com
Otonomi | Pekanbaru | Rohil | Opini | Indeks
Insan Pers Pelalawan Berduka, Ocu Febri Tutup Usia
Senin, 01 Juli 2024 - 10:45:27 WIB
TERKAIT:
   
 

Pelalawan (BabadNews) - Kalangan insan pers Kabupaten Pelalawan, Riau berduka atas kepergian wartawan senior, Febri Sugiono, yang akrab disapa Ocu Febri. Ocu Febri meninggal dunia pada Ahad (30/6/24) di Rumah Sakit Amelia Medika, Pangkalan Kerinci, Pelalawan.

Nama Ocu Febri tidak asing di kalangan wartawan Pangkalan Kerinci. Ia memulai karier jurnalistiknya pada tahun 2004, di masa kepemimpinan Bupati HT Azmun Jaafar, SH. Ocu Febri dikenal sebagai wartawan yang selalu menggeluti bidang kontrol sosial dan menyampaikan keberhasilan pembangunan di Kabupaten Pelalawan. Kedekatannya dengan sejumlah pemimpin Pelalawan terlihat jelas dari masa pemerintahan HM Harris hingga Zukri.

Beberapa media yang pernah dibesarkan oleh Ocu Febri antara lain Riauterkini.com dan Cakaplah.com. Dalam setahun terakhir, almarhum juga melahirkan konten yang sangat dikenal oleh masyarakat melalui PKC.TODAY.

Ocu Febri tutup usia pada umur 47 tahun. Sepanjang hidupnya, almarhum dikenal sebagai sosok yang baik oleh berbagai kalangan. "Beliau orang baik, kita tentu sangat kehilangan dengan kepergian beliau. Semoga Allah menerima amalannya," ujar Anton Sikumbang, salah seorang wartawan di Pelalawan.

Kepergian Ocu Febri juga dirasakan oleh teman-teman di internal PWI Pelalawan. Selain menjadi pengurus PWI Pelalawan, almarhum juga aktif di SIWO Pelalawan sebagai salah seorang atlet sepak bola PWI Riau. "Pasti kita kehilangan. Ocu Febri adalah orang baik dan sahabat terbaik kita," ujar Samsul, Ketua PWI Pelalawan.

Kepergian Ocu Febri meninggalkan duka mendalam bagi keluarga besar pers di Pelalawan dan seluruh masyarakat yang mengenalnya. Jasa-jasa dan dedikasinya dalam dunia jurnalistik akan selalu dikenang.*** Cho


Sumber: Riauterkini.com




 
Berita Lainnya :
  • Baca Surah Al-Waqiah Membuka Pintu Rezeki Padahal Artinya Hari Kiamat, Kok Bisa?
  • Diduga Kerap Maling Motor, Seorang Tersangka di Bengkalis Didor Polisi
  • Hujan Ringan Berpotensi Guyur Riau di Pagi Hari, Siang Hingga Sore Hari
  • Diterpa Isu Akan Dibubarkan, Varuna Tirta Prakasya Minta PMN Senilai Rp23 Miliar
  • Menteri PMK Dukung Bayar UKT Pakai Pinjol
  •  
    Komentar Anda :

     
     
     
     
    TERPOPULER
    1 Serikat Pekerja Indonesia Laporkan Dugaan Mal-administrasi Pegawai Disnaker Provinsi Riau ke Omdusme
    2 Bertemu Ketua KNPI Pekanbaru 2011-2014, M Yasir Peroleh Banyak Pelajaran BerKNPI
    3 Dilantik Ade Fitra, M Yasir Sah Jabat Ketua PK KNPI Binawidya 2021-2024
    4 Kades Tarai BangunĀ Andra Maistar Lantik Ketua RT dan RW Serentak
    5 Kejagung Periksa Pejabat KLHK, Dugaan Korupsi Oleh Pengelolaan Lahan Hutan di Inhu
    6 Bukit Raya Raih Penghargaan Sebagai Kecamatan Terinovatif 1 Tahun 2020
    7 Perbaikan Jalan di Kuansing Terus Digesa, Alat Berat Dikerahkan
    8 Tim Basket Putri SMA 1 Kampar Berhasil Melaju ke Babak Kedua, Usai Kalahkan SMA 1 Tandun
    9 Camat Sukajadi Rahma Ningsih Apresiasi Donor Darah Kedung Sari
    10 Ayat Cahyadi : Rencana Belajar Tatap Muka Tunggu Arahan Kemendikbud
     
    Otonomi | Pekanbaru | Rohil | Opini | Indeks
    Redaksi Disclaimer Pedoman Tentang Kami Info Iklan
    © 2020-2023 PT. BBMRiau Indo Pers