www.babadnews.com
Otonomi | Pekanbaru | Rohil | Opini | Indeks
Berikut Rincian Perolehan Suara Caleg DPR RI Terpilih Dapil I dan II
Rabu, 13 Maret 2024 - 09:35:20 WIB
TERKAIT:
   
 

PEKANBARU (BABADNEWS) - Sembilan dari 13 anggota Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) RI dari daerah pemilihan Riau 1 dan Riau 2 pada Pemilihan Legislatif 14 Februari 2024 lalu, adalah nama baru. Para pendatang baru ini sukses mendepak sembilan petahana dalam pemilu serentak periode 2024-2029 lalu.

Adapun petahana dari daerah pemilihan Riau 1 yang harus tersingkir dari Gedung DPR RI di Senayan adalah Effendi Sianipar. Politisi PDIP tersebut pada Pemilu Serentak 2024-2029 lalu hanya meraih 64.641 suara. Selanjutnya Arsyadjuliandi Rachman dari Partai Golkar yang hanya meraih 28.602 suara, lalu Chairul Anwar dari PKS dengan meraih 34.818 suara, Syamsurizal dari PPP meraih 40.310 suara, dan Jon Erizal dari PAN dengan perolehan 48.717 suara.

Sedangkan petahanan dari Dapil Riau 2 yang tersingkir masing-masing Nurzahedy dari Partai Gerindra dengan perolehan 29.218 suara, Marsiaman Saragih dari PDIP yang hanya meraih 18.381 suara, Idris Laena dari Partai Golkar dengan meraih 68.230 suara, dan Muhamad Nasir dari Partai Demokrat yang meraih 77.869.

Sementara empat petahana dari daerah pemilihan Riau berhasil kembali duduk di DPR RI. Mereka adalah M Rahul dari Partai Gerindra yang meraih 87.102 suara, dan Achmad dari Partai Demokrat dengan meraih 80.186 suara. Keduanya dari daerah pemilihan Riau 1.

Sedangkan petahanan dari dapil Riau 2 yang kembali duduk mewakili masyarakat Riau di pusat adalah Abdul Wahid dari Partai PKB dengan meraih 104.229 suara sekaligus menjadi peraih suara terbanyak di Riau. Serta Caleg Partai PKS Syahrul Aidi Maazat yang meraih 104.142 sebagai peraih suara terbanyak kedua setelah Abdul Wahid.

Berikut rincian perolehan suara Caleg DPR RI Terpilih dari Dapil Riau I:

1. Golkar suara total 462.940
Syamsuar: 101.876

2. PDI Perjuangan suara total 279.857
Dewi Juliani : 99.345

3. PKS suara total 241.624
Hendry Munief : 50.085

4. PKB suara total 180.374
Iyeth Bustami : 80.750

5. Demokrat : 172.844
Achmad : 80.186

6. Gerindra : 162.162
M Rahul : 87.102

7. Golkar
Karmila Sari : 89.835


Berikut rincian perolehan suara Caleg DPR RI Terpilih dari Dapil Riau II:

1. Golkar suara total : 308.037
Yulisman : 72.183

2. PKB suara total : 171.595
Abdul Wahid : 104.229

3. PDI Perjuangan : 151.320
Siti Aisyah : 37.331

4. PKS suara total : 142.399
Syahrul Aidi : 104.142

5. Gerindra suara total : 139.045
Muhammad Rohid : 55.219

6. PAN suara total : 134.976
Sahidin : 43.168

Sumber: Cakaplah.com




 
Berita Lainnya :
  • Kampanye di Bukit Batu Bengkalis, Abdul Wahid Komit Membuat Jembatan Pakning Bengkalis
  • Jangan Jelekkan Paslon Lain di Pilkada 2024, Polda Riau Terus Intai Para Pelaku Black Campaign
  • Sejumlah Produk Jamu Bermerek Tawon Klanceng Disita BBPOM Pekanbaru
  • Rp1,4 T BKK Desa Sudah Disalurkan
  • 4.737 Pelamar CPNS Kampar Akan Ikuti CAT SKD, Diharapkan Hadir Satu Setengah Jam Sebelum Ujian
  •  
    Komentar Anda :

     
     
     
     
    TERPOPULER
    1 Serikat Pekerja Indonesia Laporkan Dugaan Mal-administrasi Pegawai Disnaker Provinsi Riau ke Omdusme
    2 Bertemu Ketua KNPI Pekanbaru 2011-2014, M Yasir Peroleh Banyak Pelajaran BerKNPI
    3 Dilantik Ade Fitra, M Yasir Sah Jabat Ketua PK KNPI Binawidya 2021-2024
    4 Kades Tarai BangunĀ Andra Maistar Lantik Ketua RT dan RW Serentak
    5 Kejagung Periksa Pejabat KLHK, Dugaan Korupsi Oleh Pengelolaan Lahan Hutan di Inhu
    6 Bukit Raya Raih Penghargaan Sebagai Kecamatan Terinovatif 1 Tahun 2020
    7 Perbaikan Jalan di Kuansing Terus Digesa, Alat Berat Dikerahkan
    8 Tim Basket Putri SMA 1 Kampar Berhasil Melaju ke Babak Kedua, Usai Kalahkan SMA 1 Tandun
    9 Camat Sukajadi Rahma Ningsih Apresiasi Donor Darah Kedung Sari
    10 Ayat Cahyadi : Rencana Belajar Tatap Muka Tunggu Arahan Kemendikbud
     
    Otonomi | Pekanbaru | Rohil | Opini | Indeks
    Redaksi Disclaimer Pedoman Tentang Kami Info Iklan
    © 2020-2023 PT. BBMRiau Indo Pers